APA YANG DICARI

 

Iwan Wientani

By Iwan Wientania

 

Apa yang dicari.
Kegembiraan tak abadi.
Sedang kesedihan harus disabari.
Inilah hidup.
Sejatinya maksud.

Hari terus berlalu.
Bak kilatan api.
Dengan kisah dan harapan.
Penuh misteri.
Dalam keinginan- keinginan.
Yang merajut luka di hati.

Kemana pun pergi.
Tak lebih dari itu dan itu.
Bagaikan para pemain yang menggiring bola.

Dari gawang ke gawang.
Kemudian terkapar.
Hanya itu-itu saja.
Namun membuat tergila-gila.

Semua orang tahu.
Dan sangat tahu.
Tapi cumbu rayu.
Berulang kali membuat manusia tertipu.

Itulah kebodohan. Menciptakan bencana.
Meskipun sejarah selalu dibaca.
Namun tak mampu membuat dewasa.

( Depok Zulhijjah 1443 )


Write a Reply or Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *