Cabor Ju-Jitsu Kabupaten Bogor Targetkan Lima Medali Emas Pada Pesta Olah Raga

POSTKOTAPONTIANAK.COM

Bogor – Komandan Kodim 0621/Kab. Bogor Letkol Inf Sukur Hermanto yang juga selaku Ketua Umum (Ketum) Pengcab Ju-Jitsu Kabupaten Bogor, targetkan raih lima medali emas pada pesta olah raga yang akan digelar tahun 2022 mendatang.

Ia pun mengakui, cabang olah raga (cabor) baru. Namun, cabor Ju-Jitsu Kabupaten Bogor, siap menjadi ‘Kuda Hitam’ bagi semua daerah yang ikut dalam Porprov 2022. Apalagi kami ditantang, kami targetkan raih lima medali emas, dan itu akan kami jawab pada saat Porprov digelar, ujarnya yang di sampaikan Wakil Ketua Cabor Ju Jitsu Kapten Caj, Adi Yuhanda, Jumat (5/2/2021).

TNI-POLRI Dan SATPOL-PP Kab.Kubu Raya Lakukan Pendisplinan Prokes, 109 Orang Terjaring Tak Gunakan Masker

Babinsa Sepandan Bersama Masyarakat Gotong Royong Bangun Rumah Warga Korban Kebakaran

Air Belum Surut, Koramil Seluas Pantau Wilayah Binaan Terdampak Banjir

Menyikapi hal itu, Kami bersama pengurus lainnya kemarin telah melakukan pertemuan antara pengurus dengan Ketua Umum KONI Bogor. Karena menurutnya, pertemuan ini juga merupakan langkah Pengcab Ju Jitsu dalam memberitahukan kalau kepengurusan Cabor Ju-Jitsu sudah resmi terbentuk di Kabupaten Bogor, sesuai dengan lampiran Surat Keputusan Pengurus Besar Ju-Jitsu Indonesia Provinsi Jawa Barat Nomor KEP-30/PBJI/I/2021 tentang penetapan dan pengesahan susunan pengurus Ju-Jitsu Kabupaten Bogor masa bakti 2020-2025, yang ditanda tangani langsung Ketum Ju-Jitsu Jawa Barat, H Mulyana SH, M.Pd, MH, dan Sekum Ju-Jitsu Jawa Barat Sulahudin Santana S.Pd, tertanggal 25 Januari 2021 di Bandung.

“Silaturahmi kami dari pengurus Ju-Jitsu bersama Ketua KONI bertujuan selain silaturahmi juga meminta arahan dan bimbingan dari Ketua KONI langsung. Apalagi cabor Ju-Jitsu terbilang baru di Kabupaten Bogor, agar pada pelaksanaan nanti meraih target sesuai yang di harapakan,” tandasnya./DD/DIN.


Write a Reply or Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *