DESA SUNGAI MARAM GUNAKAN ADD SESUAI DENGAN VISI MISI

Sintang, Kalbar

Saat ditemui oleh media ini di kantor desa sungai maram,Kamis 19/01/2023 Sugiyanto selaku kepala desa sungai maram menyampaikan

“Berdasarkan visi misi kepala desa yang di tuangkan di dalam rpjm-des 2023-2028 desa sungai maram maka dari itu anggaran dana desa pada tahun 2023 pemerintah desa sungai maram memfokuskan sasaran anggaran di bidang kesehatan dan pertanian”.

“Di bidang kesehatan ada beberapa kegiatan yang desa akomodir sebagai berikut; pmt balita, pmt ibu hamil, pogides( penanggulangan stanting), penanggulangan ibu hamil yang memiliki resiko tinggi”.

“Di bidang pertanian;pengadaan alsintan heandtraktor, bibit ikan, penanggulangan kelangkaan pupuk, pendampingan di bidang perkebunan kelapa sawit dan karet”.

“Sedangkan Untuk penanggulangan kemiskinan dan kewajiban pengangaran BLT DD 10% dari pagu anggaran masih di laksananakan pada tahun anggaran 2023”

Nanti di bulan oktober pasti setiap desa melakukan perubahan APBDes Menyesuaikan kegiatan,ungkapnya.

Berdasarkan anggaran desa tahun 2023 harapan pemdes sungai maram agar terciptanya desa yang sehat, desa yang cerdas dan menjadikan desa sungai maram sebagai lumbung pangan, sehinga tercipta produk-produk unggulan desa dan menuju desa yang mandiri.

“Di sisi lain saya selaku kepala desa mewakili masyarakat desa sungai maram juga mengharapkan adanya campur tangan pemerintah untuk bisa meningkatkan akses pembangunan jalan di desa sungai maram sebagai pintu utama keluar masuk pemasaran pertanian dan perkebunan sehinga dapat menunjang pertumbuhan ekonomi masayarakat,mengingat akses jalan untuk keluar masuk ke desa sungai maram ini semakin susah dilewati”tutupnya (Mr)


Write a Reply or Comment