Dewi Tjandraningsih, Wanita Tangguh yang Sukses di Berbagai Bidang

 

Dewi Tjandraningsih adalah seorang Notaris Pejabat Pembuat Akte ( PPAT ).
Dewi Tjandraningsih adalah seorang Notaris Pejabat Pembuat Akte ( PPAT ).

Jakarta, Post Kota – Dewi Tjandraningsih, istri dari Kepala Korps Lalu Lintas (Kakorlantas) Polri Irjen Pol. Dr. Aan Suhanan, menjadi sorotan publik karena kisah hidupnya yang menginspirasi. Wanita kelahiran Sambas, 2 Desember 1968 ini tidak hanya mendampingi suaminya dalam menjalankan tugas, tetapi juga menorehkan prestasi di berbagai bidang. Rabu ( 31/1/2024 ).

Dewi adalah seorang notaris dan pejabat pembuat akta tanah (PPAT) yang berpraktik di Tangerang. Ia juga menjadi dosen di Universitas Islam Syekh Yusuf, Tangerang, yang mengajar mata kuliah ilmu hukum dan ilmu kenotariatan. Dewi memiliki latar belakang pendidikan yang cemerlang. Ia lulus dari Fakultas Hukum Universitas Indonesia pada tahun 1994, kemudian melanjutkan studi magister di Fakultas Hukum Universitas Gadjah Mada pada tahun 2000, dan meraih gelar doktor dari Universitas Padjajaran pada tahun 2019.

Selain itu, Dewi juga aktif menulis buku dan jurnal berskala internasional. Salah satu bukunya yang berjudul “Rekonstruksi Kebijakan Pengawasan Atas Notaris Sebagai Pembuat Akta Pertanahan Berbasis Nilai Keadilan” menjadi referensi bagi para praktisi dan akademisi di bidang hukum. Dewi juga sering menjadi pembicara dan narasumber di berbagai seminar dan workshop yang berkaitan dengan profesi notaris dan PPAT.

Keluarga Besar Dewi Photo bersama. Foto dok.
Keluarga Besar Dewi Photo bersama. Foto dok.

Dia juga dikenal sebagai ibu yang berhasil mendidik anak-anaknya menjadi mandiri dan berprestasi. Ia memiliki tiga anak, yaitu satu laki-laki dan dua perempuan. Anak pertamanya, yang bernama Rizky, sudah menjadi perwira polisi yang saat ini berpangkat AKP dan sedang mengambil pendidikan S3 di Universitas Sultan Agung Semarang. Anak keduanya, yang bernama Rani, sudah bergelar magister kenotariatan dan menikah dengan perwira polisi yang kini bertugas di SDM Mabes Polri, yaitu IPTU Thoriq Aziz. Anak ketiganya, yang bernama Rasya, masih bersekolah di SMA BINUS Serpong kelas 2. Dewi juga sudah memiliki lima cucu yang lucu dan menggemaskan.

Dewi merupakan alumni SMPN 3 Pontianak Kalbar angkatan ’84, memiliki motto hidup “Cool strong woman and mom”, yang artinya wanita keren yang kuat dan seorang ibu.

Motto ini ia tulis di akun Instagram pribadinya, @dewitjandraningsih, yang sering ia gunakan untuk berbagi momen kebersamaan dengan keluarga dan teman-temannya. Ia juga memiliki banyak sahabat yang menyayanginya. Mereka mengenal Dewi sebagai sosok yang ramah, ceria, dan peduli serta rendah hati.

Selain itu Istri Kakorlantas ini adalah lulus dengan nilai IPK.3.93 dengan predikat dengan pujian (Coumlaude). Dewi adalah salah satu putri Kalbar yang sukses.

Abe Pers.


Write a Reply or Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *