POST KOTA || MEMPAWAH : Kanit Kamsel Sat Lantas Polres Mempawah, Aipda Martin hadir disaat gema takbir di halaman Masjid Agung Al-Falah Mempawah berlangsung.
Rabu, (28/06/23)
Kehadiran sosok polisi ini disambut ramah oleh jamaah yang hadir.
“Kepada seluruh jamaah yang hadir, mari kita bersama-sama untuk menjaga ketertiban berlalu lintas.” ucap Aipda Martin
“Utamakan keselamatan berlalu lintas, sehingga terciptanya lalulintas yang berkeselamatan.”tambahnya.
Setelah memberikan himbauan, Aipda Martin duduk bersama jamaah dan mengumandangkan takbiran.
Jamaah pun kagum dan mendekati pentas agar bisa menyaksikan sosok polisi yang begitu dekat masyarakat.
Setelah mengumandangkan takbiran, Aipda Martin meninggalkan lokasi Halaman Masjid Agung Al-Falah Mempawah untuk melanjutkan patroli di wilayah Mempawah dan sekitarnya, tutupnya.
DAN P.