_jimmy s johansyah_
sebab aku pribumi, indonesia melawan!
kepada bang long yang tetap berbaju
”lebih baik mati berdiri
daripada hidup berlutut!”
kami pertahankan tanah leluhur
pucuk tanda marwah bangsa merdeka
sejarah panjang tanah lahir
bukan tanah dapat rebutan
maka, pergilah kalian tanpa perlawanan!
bukan hanya rempang tanah pusaka kami
seluruh nusantara ini
adalah bumi tumpah darah kaum pribumi
tentu akan kami sengketakan
biar retak belulang tangan dan kaki kami
biar cair darah kami
biar tanggal ruh dari badan
tanah pribumi tak lepas dalam genggam
bagi kau yang tak berkalang nyawa
menggasak penjajahan demi penjajahan
tak akan kami bersekutu
tunduk patuh pada perintah
para budak hamba kekuatan jahat
usah renggut tanah kami!
lihatlah! uang pajak yang kaupetik dari peluh kami
mulai giat bekerja memburu menangkap memukul kami
foya-foya gas airmata memiting nafas kekanak,
ayah-ibu, dan pemuda-pemudi kami
inilah balas budi paling mulia
air susu berbalas tuba lara!
kami pribumi ibu pertiwi
sejati cinta pada negeri
tak akan dapat kaubeli dengan segedung hartamu
hasil dari undang-undang pemiskinan itu
kami tak kemaruk kesenangan duniawi
hati nurani kami bukan taruhan meja judi
akal kami tak dapat kausihir
jadi akal bayi kelinci
kekuatan kami tak akan loyo
oleh derap tegap sepatu lars
yang pernah kami pasangkan agar kautegak gagah
jadi hulubalang mengawal bumiputera
di mana kau menyusu dan didewasakan
tapi, kenyataannya kalian seperti itu
ringan rasa korbankan pribumi sekandung sepenanggungan
ingatlah! tak mudah kautundukkan iman perjuangan
sebelum kau berhenti
sebelum kaubalikkan milik kami
seluruh bumi wilayah hak hidup bangsa kami
demi waris anak keturunan kami.
jika kaupatok kedaulatan kami
akan kami patok pula batas akhir nasib kalian.
karena kami indonesia
karena kalian singkirkan pribumi
itulah musabab utama
aku wajib melawan kekejian ini !