Kunjungan Perdana Kapolresta Pontianak Kota Kombes Pol Andi Henindra, S.I.K ke Kraton dan Tokoh Masyarakat Pontianak Timur

PONTIANAK, KALBAR ( PKP )  – setelah Resmi Dilantik Menjabat Kapolresta Pontianak Kota, Kombes. Pol. Andi Herindra, S.I.K. dihari pertama menjabat bergerak Cepat melakukan kunjungan kebeberapa Tokoh Agama dan Tokoh Adat yang ada di kota Pontianak, Kamis (05/08/2021).

Kunjungan, sekaligus perkenalan selaku Kapolresta Pontianak Kota yang baru, Kombes. Pol. Andi Herindra, S.I.K., yang didampingi oleh Kasat Intelkam, Kompol. Wiwin Syamsul Arifin, S.I.K., dan Kapolsek Pontianak Timur, AKP. Prayitno, S.H., M.H menuju Keraton Kesultanan Kadariyah, Pontianak Kota.

Kunjungan ke Kraton Kadriyah Disambut oleh Sultan IX Pontianak, Syarif Mahmud Melvin Alkadrie, S.H.
Dalam Kunjunganya Kapolresta Pontianak Kota membahas tentang Kedekatan Sultan aparat Pemerintah yang selama ini sudah terjalin dengan Baik Dalam menciptakan situasi Kamtibmas Serta Kepeduliannya dalam membantu penanggulangan Covid-19 di wilayah Pontianak.

Selanjutnya Kunjungan dilanjutkan dengan silaturahmi ke tokoh agama di wilayah kecamatan Pontianak Timur, Habib Rizal Alkadrie.

Kapolsek Pontianak Timur Akp Prayitno SH Melalui Kasi Humas Iptu Iskak Pujiyanto menjelaskan Selain memperkenalkan diri sebagai pejabat sebagai Kapolresta yang baru Pengganti Kombes. Pol Leo Joko Triwibowo, S.I.K., ini juga mengharapkan kerjasama yang selama ini sudah terjalin sangat baik dalam menjaga stabilitas kamtibmas agar terus ditingkatkan.

“Kapolresta Pontianak Kota menyampaikan Tanpa bantuan Tokoh Agama, Tokoh Masyarakat, dan Tokoh Adat dan seluruh lapisan masyarakat kota Pontianak, kami tidak ada apa-apanya dalam hal menjaga stabilitas kamtibmas dan penanggulangan penyebaran Covid-19. Kami sangat mengharapkan kerjasama yang baik yang selama ini sudah berjalan dapat lebih ditingkatkan sehingga kota Pontianak benar-benar jadi kota yang aman, tertib dan kondusif tentunya kita semua berharap dapat keluar dari zona merah atau orange ke zona hijau”, ujar Kapolresta Pontianak Kota./*

IS/DN.


Write a Reply or Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *