Misi Pencerahan di Monterado : Menyuluh Generasi Muda dengan Cahaya Al-Qur’an

 


POST KOTA : Monterado,Bengkayang — Di sudut Desa Beringin Baru, Giri Raharja, sebuah revolusi pendidikan tengah berlangsung. Setiap senja, pasca sholat Maghrib, nyanyian suara anak-anak melantunkan Al-Qur’an terdengar merdu dari kediaman Ibu Wahyuni Afsun Hakiki. Sebagai pembimbing rohani Islam di Kecamatan Monterado, Ibu Wahyuni berkomitmen pada misi agung: menghapus kebutaan literasi Al-Qur’an. Jum’at ( 10 Mei 2024 ).

Majlis Taklim Anak Miftahul Ulum, yang diadakan di rumah Ibu Wahyuni, menjadi titik balik bagi banyak anak. Mereka, yang berusia dini hingga remaja, berkumpul dengan antusias untuk mempelajari dan menghayati Al-Qur’an. Ibu Wahyuni, dengan kesabaran dan dedikasi yang tak kenal lelah, membimbing mereka dalam mengucapkan setiap ayat dengan tartil.

Program ini bertujuan untuk mencetak generasi Qur’ani; generasi yang tidak hanya mahir dalam tilawah, namun juga dalam memahami dan mengamalkan nilai-nilai yang terkandung di dalamnya. Ini adalah langkah awal dalam menciptakan pemimpin masa depan yang berintegritas dan memiliki tanggung jawab moral.

Editor : Udien Subarie.


Write a Reply or Comment