POSTKOTAPONTIANAK.COM
SURABAYA – TNI AL-STTAL Surabaya, Wakil Komandan Sekolah Tinggi Teknologi Angkatan Laut (STTAL), Kolonel Laut (E) Maulana, S.T., M.Si., selesai apel pagi melaksanakan pemeriksaan dan pengecekan Kendaraan Dinas (Randis) di lingkungan Kampus STTAL Jl. Bumimoro Morokrembangan Surabaya. Jumat (23/04/2021).
Inspeksi kendaraan dinas ini bertujuan untuk pengecekan kesiapan kendaraan, untuk mengurangi resiko kecelakaan dan kesiapan pengawak dalam mendukung pelaksanaan kegiatan-kegiatan, serta memotivasi para pengawak kendaraan agar merawat, menyiapkan kendaraan semaksimal mungkin sebagai wujud profesional personel dalam melaksanakan kinerja. Selain itu juga untuk melihat tingkat kesiapan dan keamanan berbagai Kendaraan Dinas tersebut, guna mendukung tugas pokok/operasional STTAL.
Kendaraan yang diinspeksi antara lain kendaraan dinas roda dua dan roda empat yang dipakai di staf STTAL Surabaya.
Pada Kesempatan itu, Wakil Komandan STTAL memberikan beberapa penekanan kepada para pengawak kendaraan antara lain agar memastikan kendaraan siap operasional, memperlakukan kendaraan dengan baik dan benar, serta senantiasa merawat dan menjaga kebersihan kendaraan tersebut.
Polresta Pontianak Kota Gelar Sertijab
Kapolres Kubu Raya Pimpin Upacara Serah Terima Jabatan Wakapolres dan Kapolsek
STTAL Gelar Do’a Bersama untuk KRI Nanggala 402
“Dalam menggunakan Randis, Prajurit maupun PNS STTAL agar selalu dilengkapi dengan surat-surat seperti SIM, STNK dan surat penugasan,” tegas Kolonel Laut (E) Maulana, S.T., M.Si.
Turut serta mendampingi Wakil Komandan STTAL dalam pemeriksaan tersebut antara lain Seklem, para Direktur, Kasatker dan seluruh pengawak kendaraan.
Sumber Penerangan STTAL.