POST KOTA – MEMPAWAH
Ramadan Purnama, Ketua Suara Gen Z Kabupaten Mempawah, mengeluarkan pernyataan penting menjelang pemilihan umum yang akan datang.
Kamis, (1/2/24)
Ramadan menegaskan pentingnya netralitas bagi Aparatur Sipil Negara (ASN), Tentara Nasional Indonesia (TNI), dan Kepolisian Republik Indonesia (POLRI) selama proses pemilihan.
Dalam pernyataannya, Ramadan menekankan bahwa netralitas dari pihak-pihak tersebut adalah kunci untuk menjaga integritas dan keadilan dalam proses demokrasi.
“Kami mengingatkan kepada seluruh ASN, TNI, dan POLRI di Kabupaten Mempawah untuk tetap menjaga netralitas dan tidak terlibat dalam kampanye politik atau memberikan dukungan kepada kandidat manapun,” kata Ramadan.
Lebih lanjut, Ramadan menegaskan bahwa partisipasi aktif masyarakat, khususnya generasi muda, sangat penting dalam memastikan proses pemilihan berjalan dengan lancar dan adil.
“Kami, sebagai generasi muda, memandang pentingnya peran ASN, TNI, dan POLRI dalam memastikan keamanan dan ketertiban selama pemilihan berlangsung,” tambahnya.
Ketua Suara Gen Z Kabupaten Mempawah juga menyerukan kepada seluruh pemilih untuk menggunakan hak suaranya dengan bijak dan bertanggung jawab.
“Mari kita jaga keutuhan demokrasi dengan tidak terpengaruh oleh isu-isu yang memecah belah, dan mari kita pilih pemimpin yang benar-benar mewakili kepentingan rakyat,” pungkas Ramadan.
Pernyataan dari Ramadan Purnama ini menjadi sorotan utama di tengah persiapan menuju pemilihan umum di Kabupaten Mempawah, diharapkan dapat menginspirasi dan mengingatkan semua pihak akan pentingnya netralitas dan partisipasi yang bertanggung jawab dalam proses demokrasi.
Penulis : RP