Terindikasi Cacat Mutu Pelaksanaan Pengerjaan Sheet Pile Beton Pada Proyek Peningkatan Struktur Jalan Tanjung Pura-Ulak Medang- Tanah Merah

 

Proyek

POST KOTA ( KETAPANG ) :   Pelaksanaan pekerjaan Rekonstruksi/Peningkatan Kapasitas Struktur Jalan (Khusus Kabupaten) Tanjung pura – Ulak medang – Tanah Merah Dinas PUPR Kabupaten Ketapang yang dilaksanakn oleh CV. Ammar Mukti dengan Pagu dana Rp. 9.814.145.569,37 sember dana APBD Kabupaten Ketapang Tahun 2022 khususnya dalam pelaksanaan pekerjaan sheet pile beton sagat diragukan mutu dan kualitas pekerjaan.

dari investigasi lapangan selasa (21/2/23) dilokasi pekerjaan terlihat dalam pelaksanaan pekerjaan
sheet pile beton CV. Ammar Mukti sebagai pemenang lelang dalam membagun kontruksi dan pemasangan sheet pile beton ini dikerjakan asal jadi. sheet pile atau turap beton ini merupakan dinding berupa lapisan yang dipancangkan secara vertikal kedalam tanah yang berfungsi untuk menahan tekanan tanah agar tidak longsor.

Sheet Pile Beton Pada Proyek

Namun dalam pelaksanaan pengerjaan kontruksi sheet pile beton terkesan asal jadi hal ini secara kasat mata dapat dilihat dari hasil pekerjaan yang sudah di kerjakan.

Sehingga fungsi dari sheet pile sebagai penahan tanah agar tidak longsor menjadi tidak maksimal. diketahui sebelumnya dari kompermasi dengan pejabat pembuat komitmen (PPK) Sarkawi (13/2/23) bahwa pelaksanaan pekerjaan ini terjadi dua kali perubahan. yakni addendum waktu dikarekan adanya banjir serta adanya perubahan ruang lingkup pekerjaan yakni pemasangan gorong gorong dan pembuatan jembatan.

Setelah itu pelaksana diberikan kesempatan untuk menyelesaikan pekerjaan sampai tanggal 18 pebruari 2023. dari peninjauan dilapangan sampai tanggal 21/2/23 pelaksanaan pekerjaan masih belum selesai yang seharusnya sudah rampung tanggal 18 Februari 2023 sesuai dengan waktu kesempatan untuk menyelesaikan pekerjaan yang diberikan oleh PPK./jer.

JER .


Write a Reply or Comment