Poskotapontianak.com
Mempawah – Tim gabungan menggelar patroli berskala besar di tiga zona kecamatan di wilayah Kabupaten Mempawah pada malam pergantian tahun baru 2021, Kamis (31/12/2020) sekitar pukul 21.00 WIB. Di Kecamatan Sungai Pinyuh, petugas membubarkan dua lokasi kerumunan.
Budidaya Lebah Trigona Janjikan Tingkatkan Gizi dan Penghasilan Perekonomian
Sebelum bergerak melakukan patroli, petugas lebih dulu menggelar apel persiapan di Halaman Kantor Bupati Mempawah. Apel dipimpin oleh Kapolres Mempawah, AKBP Fauzan Sukmawansyah, S.Ik, MH. Turut hadir Wakil Bupati Mempawah, H Muhammad Pagi beserta jajaran Muspida dan puluhan petugas gabungan TNI/Polri, Sat Pol PP, Dishub dan lainnya.
Dengan menggunakan puluhan kendaraan, petugas berpencar ke zona-zona yang telah ditetapkan. Di wilayah Kecamatan Sungai Pinyuh, petugas menemukan dua lokasi kerumunan berskala kecil. Kerumunan yang didominasi anak-anak muda ini berada di cafe-cafe.
Mereka tampak berkumpul sembari menunggu detik-detik pergantian malam tahun baru 2021 dengan tidak mentaati prosedur tetap (protap) kesehatan Covid-19. Karena itu, petugas melakukan tindakan persuasif dengan memberikan himbauan.
Gowes Iman, Aman dan Imun Kodam XII/TPR, Sambangi 10 Posko Satgas Covid-19 Tingkat RW
“Sesuai arahan dari Bapak Kapolres saat apel persiapan, maka kita kedepankan tindakan persuasif di tiap-tiap lokasi kerumunan. Setelah kita berikan himbauan, mereka membubarkan diri dan pulang kerumah masing-masing,” terang Paur Humas, Bripka Susworo.
Secara keseluruhan, Susworo mengatakan lingkungan masyarakat di Kecamatan Sungai Pinyuh dan Anjongan terpantau sepi dari kerumunan. Tidak ditemukan adanya kerumunan massa dalam skala besar.
“Masyarakat cukup patuh dan taat dengan himbauan untuk tidak mengadakan acara atau kegiatan yang dapat menyebabkan kerumunan. Secara keseluruhan, situasi kondusif, aman dan tertib,” tandasnya.
Kemudian, tim gabungan melanjutkan kegiatan patroli di sejumlah lingkungan masyarakat di wilayah Kecamatan Sungai Pinyuh, Anjongan dan sekitarnya. Hingga berita ini ditulis, tim gabungan masih melaksanakan patroli berskala besar di seluruh wilayah di Kabupaten Mempawah.(Guns).