Tingkatkan Taraf Hidup Warga Binaan Babinsa Mempawah Hilir Bantu Rehab Rumah Warga

Mempawah – Para Babinsa Mempawah hilir melaksanakan perehapan rumah tidak layak huni salah satu rumah warga binaan yang kurang mampu untuk meningkatkan taraf hidup serta kemanunggalan TNI-Rakyat dengan tema “Karya Bakti TNI Pengabdian Untuk Negri” didesa Pasir kecamatan Mempawah hilir Kabupaten Mempawah. Selasa (28/9/2021).

Karya bakti TNI yang dilakukan oleh para Babinsa Mempawah hilir merupakan program teritorial kewilayahan untuk membantu masyarakat sekitar sehingga terjalin silaturahmi dan hubungan emosional yang erat antara TNI-Rakyat.

Saat ditemui dilokasi Babinsa Pasir Serda Amirudin mengatakan dengan adanya bantuan perehapan rumah warga yang tidak layak huni merupakan salah satu bentuk kerja nyata TNI ditengah masyarakat sehingga kemajuan desa tertinggal dapat tercapai.

Lanjut Babinsa, Ditengah pandemi covid-19 saat ini yang berdampak menurunnya pendapatan perekonomian masyarakat sehingga dengan adanya karya bakti TNI dapat membantu meringankan beban warga baik disektor pertanian, perumahan serta Infrastruktur.

Serda Amirudin menambahkan, perehapan rumah warga yang tidak layak huni juga berdasarkan kreteria yang telah ditentukan oleh satuan atas yaitu Kodim 1201 Mempawah, dengan skala prioritas hal ini dilakukan untuk pemerataan pembangunan menuju desa mandiri.

“Salah satu bentuk kegiatan Monitoring Babinsa diwilayah adalah melaporkan situasi dan kondisi warga binaan disegala bidang sektor serta dapat memberikan Informasi yang aktual ditengah masyarakat sehingga keberadaan Babinsa sebagai aparatur mitra desa dapat dirasakan oleh warga” ucap Serda Amirudin.

Sementara itu kepala desa pasir Hamid menyampaikan menyambut baik dengan adanya karya bakti TNI diwilayahnya, hal ini merupakan kedekatan serta kepedulian TNI melalui Koramil Mempawah hilir dalam meningkatkan taraf hidup masyarakat yang lebih baik.

“Kegiatan karya bakti TNI pada masa pandemi saat ini ditengah masyarakat sangat diharapkan untuk meringankan kesulitan serta meningkatkan perekonomian taraf hidup warga dalam mengatasi kesulitan akibat pandemi yang masih berlanjut” Imbuh kepala desa pasir. (mph 1201-03)./

SP.


Write a Reply or Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *