PONTIANAK – postkotapontianak.com : Ketua DPD Partai Demokrat Provinsi Kalbar Ermin Elviani menegaskan, bahwa PD saat ini terus bergerak untuk memenangkan Pemilu 2024 mendatang baik itu Pemilu Legislatif, pilpres dan pilkada, “Demokrat terus bergerak dan hari ini kita mendapatkan dua kesimpulan, yang pertama bagaimana cara untuk memenangkan PD di pemilu 2024, kedua kami sudah bersepakat untuk mendukung Ketua Umum kami Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) sebagai calon presiden di 2024.” Demikian disampaikan Ermin Elviani, S.H., Ketua Dewan Pimpinan Daerah PD Kalbar dalam wawancaranya saat Rapat Pimpinan Daerah PD tgl 24/10/2022 di Hotel Golden Tulip Pontianak.
Ditegaskan Ermin, target PD di pemilu 2024 harus merebut tiga besar kemenangan di Kalbar. “Saat ini kami lima besar, kami ingin meraih tiga besar, meraih kejayaan seperti masa lalu.”Tegasnya.
Ditanya terkait kemungkinan koalisi, Ermin menjelaskan bahwa itu semua pihaknya serahkan kepada Ketum PD AHY, “Yang pasti kami menerima dari arus bawah, bahwa mereka menginginkan AHY maju sebagai calon presiden di pemilu 2024.”Jelasnya.
Ditegaskan olehnya, dari rapat yang dilaksanakan semua DPC PD menyampaikan bahwa dari arus bawah menginginkan AHY maju sebagai calon presiden di pemilu 2024 mendatang.
Disampaikan juga oleh Ermin terkait target kursi DPR RI, Partai Demokrat harus mendapat kursi baik Dapil Kalbar 1 maupun Kalbar 2, “DPR RI harus mendapat kursi baik Kalbar 1 maupun Kalbar 2.” Tegasnya bersemangat.
Hal yang sama disampaikan Ketua DPC Partai Demokrat Kota Pontianak Tan Lie Hian, bahwa PD sudah melakukan persiapan untuk menghadapi pemilu 2024 mendatang, untuk itu pihaknya saat ini sudah hampir menyelesaikan pembentukan anak ranting tingkat Kelurahan di Kota Pontianak, “Bulan depan sudah siap seluruhnya anak ranting tingkat Kelurahan di seluruh Kota Pontianak.”Terangnya.
“Kemudian kita lanjutkan pembentukan anak ranting tingkat RT. Kita harapkan tahun ini sudah selesai semua. Sehingga kedepannya kita sudah siap menyambut pemilu 2024.” Yakinnya.
Tian Lie menjelaskan bahwa 2635 anak ranting inilah, nantinya yang akan menjadi ujung tombak di Partai dalam bersosialisasi di masyarakat untuk meraup suara PD sebanyak-banyaknya.(kun)