MEMPAWAH – Danramil 05/Toho Kapten Czi Kiki Gunawan meninjau vaksinasi anak usia 6 – 11 tahun di Puskesmas Takong, Desa Pak Laheng, Kecamatan Toho, Kabupaten Mempawah, Senin (21/02/2022). Tulangan
Tampak terlihat antrian murid sekolah dasar (SD), ia duduk di kursi menunggu panggilan, untuk mengusir rasa takut dan cemas, Danramil Toho Kapten Czi Kiki Gunawan menyapa dan menghiburnya.
“Ayo semangat untuk divaksin, anak SD tidak boleh takut di suntik ya? kalau nanti sudah besar mau jadi tentara harus sehat dan kuat makanya, biar sehat dan kuat harus di suntik vaksin supaya tidak tertular penyakit,” ucap Danramil.
Hal ini di lakukan oleh Danramil dalam kegiatan meninjau pelaksanaan Vaksinasi usia 6 -11 tahun di puskesmas takong terhadap sejumlah siswa dan siswi sekolah dasar yang berada di ruang tunggu antrian, untuk menghilangkan kecemasan dan ketakutan iapun lantas menghibur, canda gurau, serta bercerita, sehingga tawa riang dan gembira kini dapat dirasakan para murid juga diantara mereka tidak takut dan bahkan ingin segera di vaksin Covid-19.
“Saya mau di vaksin pak Danramil supaya saya kuat dan sehat, karena cinta – cinta saya mau menjadi tentara pak, ucap salah satu siswa di ruang antri.
Kedatangannya ke Puskesmas Takong dalam pendampingan selain itu juga untuk memastikan bahwa pelaksanaan vaksinasi anak usia 6 – 11 tahun berjalan aman dan lancar, yang mana ini merupakan program pemerintah untuk mengantisipasi dan meminimalisir resiko terpaparnya virus Covid-19 dari varian baru Omicron.
“Saya berharap kepada masyarakat untuk mendukung pemerintah dalam rangka serbuan vaksin lanjutan dosis ketiga dan tetap menjalankan protokol kesehatan, terutama ketika di luar rumah ini merupakan usaha untuk membantu penanganan pandemi,” ujar Kapten Czi Kiki Gunawan./BD.