STTAL Mengikuti Seminar Tahunan The 5th (IIDSS) 2021 Universitas Pertahanan RI

SURABAYA ( PKP ), Komandan Sekolah Tinggi Teknologi Angkatan Laut (STTAL) Laksamana Pertama TNI Dr. Ir. Avando Bastari, M. Phil, M.Tr.Opsla., diwakili Wadan STTAL Kolonel Laut (E) Maulana, S.T., M.Si., Dirpascasarjana STTAL Kolonel Laut (KH) Dr. Sutrisno, M.T., Seklem STTAL Kolonel Laut (KH) Dr. Adi Bandono, M. Pd., mengikuti jalannya seminar tahunan The 5th Indonesia Internasional Defense Science Seminar (IIDSS) 2021 yang diselenggarakan Universitas Pertahanan R.I. secara online dari ruang kerja Kampus STTAL Bumimoro Surabaya. Rabu (01/12/2021).

 

HUT ke-71 Korpolairud, Kapolri: Wujudkan Representasi Negara Hadir Di Setiap Wilayah

 

Seminar Internasional tahunan ini diselenggarakan Universitas Pertahanan R.I (Unhan) dengan didukung Daniel K. Inouye Asia- Pasific Center for Security Studies (DKI APCSS – Hawaii, USA) secara online dengan Tema Seminar ” Calibrating State’s Capabilities toward Effective and Integrated Approaches to Non-Military Defense Threats”, yang dibuka oleh Rektor (Unhan) Laksamana Madya TNI Prof. Dr. Ir. Amarulla Octavian, S.T., M.Sc., DESD., yang berlangsung di Kampus Universitas Pertahanan R I Sentul Bogor Jabar, serta sambutan dari Peter A. Gumataotao, Rear Admiral US Navy, Director Of The Daniel K. Inouye Asia-Pacific Center for Security Studies, dengan menghadirkan Keynote Speaker Menteri Pertahanan R.I Letnan Jenderal TNI (Purn) Prabowo Subianto dan pembicara dari Indonesia dan Internasional serta dihadiri peserta dari Kementerian/Lembaga Pemerintah dan Perguruan Tinggi dalam dan luar negeri.

 

Polres Metro Jakarta Barat Melaksanakan Pelepasan 74 Personel Purna Bakti

Penyerahan 511 DIPA dan Dana Alokasi TKDD Tahun 2022 Prov. Kalbar

 

Kegiatan seminar tersebut dilaksanakan selama dua hari dari tanggal 1 dan 2 Desember 2021 sengan beberapa rangkaian acara dan sesi tanya jawab setiap sesinya yang berlangsung pada hari pertama sesi 1) tentang ” The Roles of Defense and Civil – Military Cooperation In Dealing With Pandemics., sesi 2) Lessons Learned from the Covid-19 Outbreak: Social, Economic And Security Impacts, Pada hari kedua sesi 1) membicarakan tentang “Internasional Defense Cooperation In Health – Security, selanjutnya pada sesi 2) tentang Infrastructure and Technology Issues in Bio- Security./*

Sumber BagPen STTAL

Posted in TNI

Write a Reply or Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *