Galaxy Tab S10 Series, Tablet AI-Ready Terbaru Samsung

 

Uniqlo

Jakarta, ( POST KOTA ) : 26 September 2024 – Samsung Electronics Co, Ltd. hari ini meluncurkan Galaxy Tab S10 Ultra dan Galaxy Tab S10+, tablet pertama Samsung yang dikembangkan untuk AI. Tablet ini dilengkapi dengan layar Dynamic AMOLED 2X berukuran 14,6 inci dan 12,4 inci, menjadikannya kanvas sempurna untuk penggunaan intuitif S Pen yang telah di bundling dengan kedua model tersebut.

Galaxy Tab S10 Ultra pun menawarkan peningkatan performa 18% pada CPU, 28% pada GPU, dan 14% pada NPU dibandingkan dengan Galaxy Tab S9 Ultra. Kekuatan pemrosesan yang ditingkatkan ini mendukung kinerja fitur AI yang lebih cepat dan responsif. Pengguna bisa mengaksesnya dengan mudah melalui pengetikan prompt memanfaatkan tombol Galaxy AI Key pada Book Cover Keyboard untuk mengaktifkan asisten AI.

Perangkat lunaknya yang canggih juga dilengkapi fitur seperti Note Assist dan Drawing Assist yang dioptimalkan untuk form factor tablet. Galaxy Tab S10 series juga berfungsi sebagai perangkat AI untuk hunian, dengan 3D Map View yang memberikan tampilan visual seisi rumah dan semua perangkat yang terhubung, memudahkan manajemen perangkat dalam ekosistem SmartThings. Dengan keamanan kuat dari Samsung Knox, privasi dan data pengguna terjamin, sementara material inovatif menunjukkan komitmen Samsung terhadap masa depan yang lebih berkelanjutan.

Samsung
Samsung

“Galaxy Tab S10 Series adalah tablet Samsung pertama yang langsung dilengkapi dengan fitur AI beserta peningkatannya, dan merupakan anggota terbaru dari keluarga Galaxy AI,” ujar MC Lee, Head of Galaxy Ecosystems Business Team, Mobile eXperience Business, Samsung Electronics. “Kami bangga dapat menambahkannya ke ekosistem perangkat terkoneksi, menawarkan pengalaman serbaguna yang hanya bisa ditawarkan oleh tablet AI melalui kombinasi kinerja dan sifat portabel dari Galaxy Tab S10 series.”

Performa Maksimal di Manapun

Memegang komitmen Samsung dalam memberikan pengalaman berkualitas, Galaxy Tab S10 Ultra dan Galaxy Tab S10+ memanfaatkan peningkatan besar dalam kekuatan pemrosesan AI untuk menghadirkan pengalaman yang cepat dan bebas lag. Galaxy Tab S10 Ultra memiliki peningkatan lebih dari 18% pada CPU, 28% pada GPU, dan 14% pada NPU dibandingkan Galaxy Tab S9 Ultra. Ditambah dengan daya tahan baterai yang lama dan Super-Fast Charging, Galaxy Tab S10 series memungkinkan perangkat digunakan lebih lama tanpa harus menunggu lama untuk pengisian daya.

Kualitas Desain yang Elegan, Layar yang Memukau

Layar 14,6 inci pada Galaxy Tab S10 Ultra dan 12,4 inci pada Galaxy Tab S10+ menggunakan teknologi canggih Dynamic AMOLED 2X, memberikan pengalaman menonton yang cerah juga natural, bahkan di luar ruangan. Setiap detail tetap terlihat jelas dari sudut manapun dan di kondisi apapun berkat teknologi anti-reflektif canggih yang mengurangi glare mengganggu dan pantulan.

Formasi quad speaker pada rangkaian perangkat ini disempurnakan dengan Dialogue Boost yang ditenagai AI, yang memperkuat suara pembicaraan di atas kebisingan latar belakang, menghasilkan audio yang benar-benar jelas. Untuk penggunaan di mana saja, Galaxy Tab S10 Series juga menawarkan ketangguhan dengan sertifikasi IP68 dan diperkuat dengan Armor Aluminum yang ditingkatkan, tahan akan benturan dan goresan, untuk penggunaan kapan saja dan di mana saja.

Kerja Lebih Cerdas, Hasilkan Kreativitas Sesungguhnya

Galaxy Tab S10 series menawarkan pengalaman yang efisien, meningkatkan produktivitas dan berfungsi sebagai kanvas ideal untuk memaksimalkan sisi kreatif Anda. Dengan Note Assist dan S Pen yang intuitif, membuat catatan menjadi sangat mudah pada layar tablet yang luas. Mengerjakan tugas sekolah, pencatatan, dan jurnal pribadi menjadi lebih efisien dengan transkripsi dan ringkasan otomatis yang disediakan oleh AI. Galaxy Tab S10 juga dapat menerjemahkan dokumen PDF dengan mulus secara overlay di layar dengan PDF Overlay Translation. Selain itu, pengguna juga bisa merapikan catatan tulisan tangan secara mudah berkat Handwriting Help.

Fitur Sketch to Image dari Galaxy AI membuat Galaxy Tab S10 Ultra sempurna untuk mengubah imajinasi menjadi kenyataan, bertindak sebagai asisten kreatif untuk mengatasi kebuntuan ide. Dengan Circle to Search with Google pada Galaxy Tab S10 series, pengguna dapat melakukan Circle to Search tanpa berpindah aplikasi. Terjemahkan apapun yang Anda lihat di tablet secara instan dengan Google. Selain itu, Anda dapat mencari informasi terkait gambar, video, atau teks apapun dalam dua ketukan tanpa harus membuka aplikasi lain. Dapatkan informasi yang Anda butuhkan dengan cepat, lalu kembali ke kegiatan Anda. Circle to Search dapat mengenali dan menguraikan langkah-langkah untuk memecahkan masalah fisika dan matematika.

Air Command with AI di Galaxy S Pen menyediakan akses instan ke fitur Galaxy AI Assistant tanpa harus berpindah-pindah menu. Aplikasi yang didukung dengan AI juga dapat dengan mudah diakses dengan Galaxy AI Key pada Book Cover Keyboard dengan prompt tertulis, memudahkan pengguna untuk memilih antara Samsung Bixby dan Google Gemini untuk pengalaman AI yang disesuaikan.

Perangkat Rumah Cerdas

Galaxy Tab S10 berfungsi ganda sebagai perangkat AI untuk hunian Galaxy yang menyederhanakan manajemen perangkat. Dengan fitur yang dioptimalkan untuk layar besar seperti 3D Map View, pengguna dapat dengan mudah melihat status perangkat yang mendukung SmartThings melalui widget SmartThings.

Selain itu, pengguna juga dapat mengaktifkan SmartThings Energy dan AI Energy Mode untuk memantau konsumsi energi perangkat mereka dengan mudah. Galaxy AI tidak hanya meningkatkan kehidupan saat bepergian, tetapi juga mengurangi tingkat stres dari kehidupan rumah.

Ekosistem Galaxy yang Aman dan Diperluas

Galaxy Tab S10 series memperluas pengalaman terhubung yang unik dari ekosistem Galaxy serta aplikasi pihak ketiga, menawarkan aplikasi baru dan ditingkatkan. Tab S10 series menyajikan akses aplikasi pihak ketiga terkemuka seperti Goodnotes, LumaFusion, Noteshelf3, Clip Studio Paint, Picsart, dan Sketchbook. Pengguna dapat dengan mudah mengontrol kecepatan dan menambah efek visual yang dramatis saat mengedit video di LumaFusion, atau membuat konten untuk media sosial tanpa hambatan dengan menggunakan alat-alat desain AI di Picsart. Dengan ekosistem aplikasi pihak ketiga yang semakin luas di Galaxy Tab S10 Series, selalu ada yang cocok untuk setiap orang.

Samsung berkomitmen untuk memberikan pilihan dan kontrol kepada pengguna atas perangkat dan data mereka. Dengan pengaturan Advanced Intelligence, pengguna dapat memilih untuk menonaktifkan pemrosesan data online untuk memastikan data mereka tetap berada di dalam perangkat. Deteksi ancaman real-time dan perlindungan kolaboratif Samsung Knox selalu menjaga pengguna tetap aman, sehingga mereka dapat menjalani hidup sepenuhnya.

Galaxy Tab S10 Ultra dan Galaxy Tab S10+ hadir dalam warna Moonstone Gray mulai dari Rp 17.999.000, sudah termasuk S-Pen dan juga bundling Book Cover Keyboard, tersedia melalui pre-order mulai 26 September 2024 pukul 22.00 WIB hingga 3 Oktober 2024. Selama masa pre-order dapatkan bonus hingga senilai Rp 3.649.000 berupa kesempatan memperoleh cashback bank/trade-in dan 1 tahun Microsoft 365 Personal. Preorder dapat dilakukan di toko online Samsung.com/id, Blibli, Eraspace, dan toko offline Samsung tertentu. (*)


Write a Reply or Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *