SURABAYA ( PKP ) : Dalam upaya menumbuhkembangkan karakter kedisiplinan, kewiraan dan wawasan kebangsaan kepada 1270 mahasiswa baru Politeknik Perkapalan Negeri Surabaya (PPNS), STTAL dipercaya memberikan pembekalan sebagai narasumber dalam kegiatan tersebut. Wadan STTAL, Kolonel Laut (P) Yoyok Nurkarya Santosa, S.T., M.T., pada kesempatan tersebut, Jumat (26/8/2022), menyampaikan materi “Bahaya Radikalisme dan Komunisme Dalam Kehidupan Berbangsa dan Bernegara”. Narasumber lain dari STTAL yang juga tampil pada kegiatan hari itu, Letkol Laut (KH) Dr. Eko Krisdiono, MT, menyajikan materi “Tip Sukses Studi di Perguruan Tinggi”.
Komandan STTAL, Laksamana Pertama TNI Dr. Mukhlis, ST, MM., dalam sambutan tertulis yang dibacakan Wadan STTAL pada acara pembukaan Pelatihan kedisiplinan, Kewiraan dan Wawasan Kebangsaan (PPKWK) tersebut mengemukakan bahwa era global harus diantisipasi dengan pembangunan karakter para generasi mudanya yang kelak akan menjadi pemimpin bangsa. Mereka harus dibekali dengan nilai-nilai dasar kedisiplinan, kewiraan dan wawasan kebangsaan. STTAL sangat bangga mendapatkan kehormatan dan kepercayaan untuk turut berkontribusi dalam mendidik karakter para mahasiswa PPNS. Selain itu kegiatan ini juga untuk meningkatkan hubungan kemitraan yang lebih erat antar kedua lembaga sekaligus sebagai bentuk pengabdian kepada masyarakat./*
IRW.