Covid 19 Kab. Mempawah Meningkat, Zona Merah di 4 Kecamatan

POSTKOTAPONTIANAK.COM


MEMPAWAH  – Jumlah terkonfirmasi covid 19 di wilayah Kabupaten Mempawah makin meningkat, hal ini berdasarkan hasil data dari penyampaian Dinas Kesehatan dan PPKB Kabupaten Mempawah. Minggu (18/07/2021).

Juru bicara Satgas Covid 19 Kabupaten Mempawah Mukhtar Siagian menyampaikan, terlihat meningkatnya kasus konfirmasi covid 19 di kabupaten mempawah terus beranjak naik, sehingga hasil pendataan yang diperoleh hingga saat ini berjumlah 78 orang meninggal dunia karena covid 19, selain itu ada berjumlah 242 orang yang melakukan perawatan, baik perawatan di rumah sakit dan isolasi secara mandiri.

“Hasil pendataan yang dapat dihimpun oleh petugas hingga saat ini, tercatat ada 4 kecamatan yang masuk dalam ZONA MERAH,” ungkap Mukhtar Siagian.

Lanjutnya katakan, sebagai tim gugus tugas covid 19 kabupaten mempawah, mengajak kepada seluruh warga masyarakat kabupaten mempawah agar selalu mengikuti Protokol Kesehatan dan menerapkan 5M dalam kehidupan sehari-hari.

“Adapun 4 kecamatan yang termasuk dalam Zona Merah meliputi, Kecamatan Mempawah Hilir, Kecamatan Mempawah Timur, Kecamatan Sungai Pinyuh, dan Kecamatan Jongkat,” jelas Mukhtar Siagian.

 

Kapolri Cek Pasien Covid-19 Terlayani dengan Baik di RS Polri dan Berikan Bansos ke Nakes

Ketuk Palu Tiga Kali, Wabup Sintang Tutup Konfercab GMNI di Langkau Kita

Pencarian 17 Kapal Tenggelam Di Kalbar Terus Dilakukan, Polda Kerahkan Helikopter

 

1. Kecamatan Mempawah Hilir yang terkonfirmasi berjumlaj 684 orang, terdapat 58 orang isolasi dan 609 orang dinyatakan sembuh, sedangkan terdapat 17 orang meninggal dunia.

2. Kecamatan Mempawah Timur Terkonfirmasi berjumlah 277 orang, dengan 34 orang yang di Isolasi, 183 orang dinyatakan sembuh, dan 10 orang yang Meninggal dunia.

3. Kecamatan Sungai Pinyuh 473 orang yang terkonfirmasi, 38 orang masih isolasi, 408 orang dinyatakan sembuh dan 27 orang meninggal dunia.

4 kecamatan Jongkat yang terkonfirmasi 249 orang, ada 33 orang masih isolasi, 211 orang dinyatakan sembuh dan ada 5 orang meninggal dunia.(Guns).


Write a Reply or Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *